Si Raja Aqiqah Pebisnis Sukses yang Berawal Dari Angon Kambing
Dunia bisnis adalah dunia bagi mereka yang mau berusaha serta tidak pantang menyerah. Meskipun mengawali usaha tersebut dari hal yang sangat sederhana , namun seorang pebisnis sejati yakin dan terus berjuang hingga akhirnya mencapai kesuksesan.
Seorang penjual kambing bernama Andi Nata, mungkin akan membuka mata dan pikiran kita tentang bagaimana mengembangkan bisnis. Dulunya, ia hanyalah seorang pedagang kambing yang terus mengembangkan usaha hingga berhasil mencetak pundi keuntungan lewat bisnis lain seperti layanan catering, properti hingga biro perjalanan.
Dengan salah satu usahanya yakni layanan Raja Aqiqah, Andi kini lebih dikenal sebagai seorang entrepreneur kata motivator bisnis.
style=display:block; text-align:center;
data-ad-layout=in-article
data-ad-format=fluid
data-ad-client=ca-pub-2593063116852846
data-ad-slot=4940648729>
Awal Membangun Usaha
Jika rekan-rekan amati kembali, banyak kisah sukses dari pengusaha yang dulunya pernah mengalami kehidupan sulit. Lagi-lagi, hal tersebut dibuktikan pada kisah Andi Nata. Dulu, ketika masih berada di bangku sekolah, Ia harus berusaha keras agar mendapat beasiswa untuk melanjutkan ke bangku perkuliahan.
Bahkan tidak hanya itu, cobaan pernah dialami olehnya ketika sang ayah pendapat kecelakaan. Di tengah kesulitan untuk meneruskan pendidikan, ia juga harus membantu finansial keluarga utamanya pengobatan sang ayah.
Artikel lain: Alvin Paradiptya Dokter Muda Sukses Jalankan Bisnis Peternakan Online
“Waktu itu saya baru awal-awal kuliah. Untuk biaya kuliah saja saya mengejar beasiswa. Makanya ketika ada kejadian kecelakaan itu saya mikir kuliah sambil cari duit sebanyak-banyaknya. Pokoknya semua yang menghasilkan uang saya ikuti,” kisahnya.
Beruntungnya, Andi adalah sosok yang ulet dan cerdas. Ia mencoba berbagai macam cara untuk bisa menyokong keuangan keluarga. Salah satunya yakni dengan mengajar beberapa mata pelajaran di lembaga pendidikan. Dari situlah ia bisa mengumpulkan uang sekitar Rp4 juta per bulan yang digunakan sebagai dana pengobatan ayahnya.
Berkenalan Dengan Bisnis Peternakan
Karena tuntutan ekonomi yang terus meningkat, Andi berpikir untuk memper lebar usaha ke arah yang lebih besar. Melihat potensi kampung halaman, akhirnya di tahun 2008 ia memberanikan diri membuka usaha dagang kambing.
Dengan modal sebesar Rp8 juta yang didapat dari hasil pinjaman keluarga, ia membeli 5 ekor kambing. Namun siapa sangka, masalah kembali muncul karena niat untuk mengembangbiakkan justru sirna akibat kematian salah seekor kambing miliknya.
Pada waktu itu ia menyadari bahwa ilmu yang dia miliki belum terlalu banyak. Oleh karena itu Andi memutuskan untuk berguru ke sejumlah tempat utamanya peternakan kambing di kawasan Cirebon, Garut dan Wonosobo.
Inilah awal mula perkembangan bisnis milik Andi. Dengan ilmu yang telah tidak, perlahan peternakan kambing miliknya berkembang. Bahkan setelah setahun, peternakan yang diberi nama Farm Maju Bersama, mampu pengembangbiakan hingga 250 ekor kambing.
Pengembangan Bisnis
Tahap berikutnya Andi mencoba melakukan diversifikasi usaha, lewat jasa aqiqah. Tanpa disangka, jasa yang ia buka tersebut langsung mendapat sambutan positif dari konsumen. Bahkan jumlah pesanan yang masuk bisa dibilang melebihi kapasitas.
“Tapi justru jadi masalah. Waktu itu semua permintaan saya sanggupi. Akhirnya saya cari hewan kurban kemana-mana sampai istirahat kurang. Setelah itu saya ambruk dan sakit dua minggu. Dari situ saya belajar bahwa kita tidak boleh rakus dalam mengejar rezeki,” ungkap Andi.
Jasa Raja Aqiqah akhirnya mengantar Andi sebagai seorang pengusaha sukses yang terus haus untuk mencari ilmu dan pengembangan bisnis.
“Saya selalu ingin mencari tantangan baru. Belajar dari kegagalan, jangan lalu putus asa. Belajar dan meningkatkan kemampuan diri itu penting demi mengembangkan usaha,” ucap Andi.
Saat ini, pemenang Wirausaha Muda dalam program UI Young Smart Entrepreneur Program 2009 tersebut tidak hanya aktif menjalankan bisnis namun juga menjadi pembicara di banyak workshop UKM. Bahkan dirinya sempat menjadi salah satu pembicara di 18 kota yang diadakan Kementerian Koperasi dan UKM pada 2015 silam.
Baca juga: Rial Aditya Sukses Besar Bisnis Jamur Sang Petani Berdasi
Ilmu serta semangat yang ia miliki, selalu ingin ia bagikan agar dapat bermanfaat tidak hanya bagi diri sendiri namun bagi banyak pemuda Indonesia lainnya.
“Saya selalu membagi ilmu kewirausahaan kepada khalayak banyak agar mereka bisa sukses dan bahagia di kehidupannya kelak,” tegasnya.
style=display:block
data-ad-format=autorelaxed
data-ad-client=ca-pub-2593063116852846
data-ad-slot=6537082382>
Belum ada Komentar untuk "Si Raja Aqiqah Pebisnis Sukses yang Berawal Dari Angon Kambing"
Posting Komentar