Panduan Beternak Kambing Kacang Menguntungkan

Panduan BeternakPanduan Beternak Kambing Kacang Menguntungkan. Beternak kambing kacang, tidak sama seperti beternak jenis kambing lainnya, karena beternak kambing ini kacang ini lebihlah mudah. Namun jika kalian belum mengetahui bagaimana beternak kambing kancang ini, kami akan memberikan panduan beternaknya kepada kalian. Langsung saja yuk kita bahas artikel di bawah ini.


Panduan Beternak Kambing Kacang Menguntungkan


Panduan


Kambing kacang merupakan salah satu ras yang paling unggul di Indonesia, karena jenis kambing ini termasuk yang pertama kali di kembangkan di negara Indonesia. Kambing kacang ini juga merupakan kambing lokal dari Indonesia. Kambing ini memiliki daya pada adaptasi yang cukup tinggi. Kambing ini juga termasuk kambing yang memiliki daging yang banyak.


Apakah kalian masih belum mengetahui ciri-ciri kambing kacang ini? Jika kalian masih belum tau mengenai kambing kacang ini, berikut ini ada cici-ciri kambing kacang yang ada di bawah ini :



  1. Kambing kacang memiliki tubuh yang relatif kecil dengan memiliki kepala yang ringan dan kecil.

  2. Posisi telingannya tegak, dan memiliki bulu yang cukup pendek.

  3. Biasanya kambing ini memiliki 3 jenis warna pada bulunya, seperti putih, hitam, coklat, dan bahkan 3 warna itu bisa menjadi kombinasi satu warna.

  4. Untuk kambing jantan dan betina memiliki tanduk yang cukup pendek.

  5. Untuk berat badan kambing kacang mini hanya 25-30kg.

  6. Sedangkan untuk tinggi kambing jantan 60-65 cm dan untuk kambing betina sekitar 56 cm.

  7. Memiliki bulu yang sangat pendek, dan pada janyan memiliki jangggut.


Banyak juga para peternak kambing yang beternak kambing kacang ini, karena di mana kemudahan dalam beternak dan cepat berkembang sehingga banyak yang beternak. Biasanya kambing ini di gunakan untuk makanan, qurban, akikah, dan di jual di pasar. Nah apakah kalian tertarik dalam berbisnis kambing kacang ini? Jika kalian ingin beternak berikut ini kami akan memberikan panduan beternak kambing kacang kepada kalian. Langsung saja yuk kita bahas artikel di bawah ini :


Kandang Kambing Kacang


Panduan


Kandang merupakan salah hal yang sangat penting dalam beternak kambing atau hewan apapun. Tanpa kandang kambing tidak akan bisa berkembang. Dalam pembuatan kandang kandang kambing kalian juga jangan pernah membuat asal-asalan karena itu juda akan memperngaruhi perkembangan kambing. Kalian bisa membuat kandang sebaik dan senyaman mungkin, agar kambing merasa nyaman tidak stres dan akan cepat gemuk.


Sedangkan untuk lokasi kandang, kalian bisa membuatnya di sekitara rumah saja, seperti di belakang dan di samping rumah. Namun kalian harus memastikan kembali bahwa kalian memiliki tanah kosong yang bisa di jadikan sebagai kandang kambing. Nah jika kalian ingin membuat kandang kambing ada beberapa syarat yang harus kalian perhatikan dalam pembuatan kandang. Apa saja itu langsung saja yuk bahas di bawah ini :



  1. Dinding kandang memiliki ventilasi yang cukup baik.

  2. Lantai kandang tidak menempel di tanah, dan beri jarak sekitar 50 cm di atas permukaan tanah, atau panggung.

  3. Untuk lantak kayunya di buat jarang-jarang agar kotoran dan sisa rumput mudah jatuh.

  4. Sedangkan untuk bawah kandang, harus miring agar air kencing dan kotoran terkumpul jadi satu.

  5. Memiliki tempat makan.

  6. Menyediakan wadah untuk tempat air minum.

  7. Posisi kandang harus terkena sinar matahari dikit.


Sedangkan untuk ukuran kandang semua kembali lagi kepada kalian, jika kalian ingin beternak dengan jumlah besar, maka silahkan buat kandang yang besar.


Syarat Induk Kambing Kancang


Panduan


Jika sudah kandang yang kalian buat sudah selesai, maka selanjutnya adalah pemilihan induk kambing. Dalam pemilihan indukan kambing, kalian harus memilih dengan benar dan pilihlah kambing yang berkualitas. Nah jika kalian ingin memilih indukan berikan ini ada beberapa ciri-ciri kambing sebagai berikut :


Ciri-Ciri Induk Betina



  1. Memiliki bentuk tubuh yang seimbang.

  2. Bagian dada dalam dan lebar

  3. Garis punggung, dan pinggangnya lurus

  4. Tubuhnya besar dan tidak gemuk

  5. Karakternya jinak dan tidak galak

  6. Keempat kakinya lurus dan memiliki tumit yang tinggi.

  7. Jumlah giginya lengkap, rahang atas atau bawahnya rata, saat merumput memiliki kriteria yang baik.

  8. Terlahir dari dua peranakan atau bisa juga anak tunggal.

  9. Memiliki Ambing yang simetris dan tidak menggantung, putingnya ada dua buah atau bercabang.


Ciri-Ciri Induk Jantan



  1. Ukuran tubuhnya besar dan pangjang (tulangannya besar).

  2. Lebih baik lagi tubuh bagian belakangnya lebih tinggi dan besar.

  3. Bagian dada lebar.

  4. Kambing tidak terlalu gemuk dan perawakannya gagah.

  5. Aktif dan memiliki hasrat untuk kawin yang tinggi.

  6. Semua kakinya lurus dan kuat.

  7. Lahir dari dua bersaudara atau tunggal.

  8. Usianya sekitar 1,5-3 tahun.


Dalam pembelian kambing, kami sarankan agar kalian membeli jantan 1/2 ekor saja, namun induk jantan tersebut merupakan induk yang berkualitas yang akan di jadikan sebagai bibit kambing. Sedangkan untuk betina bisa lebih banyak, agar bisa lebih cepat berkembang.


Pemberian Pakan Berkualitas


Panduan


Pada saatnya kita masuk pada masa pemberian pakan, pertumbuhan kambing, akan di lihat dari cara pemberian pakan yang kalian berikan. Jika kalian memberikan makan yang berkualitas maka kambing akan cepat bertumbuh dan bisa kalian panen atau di jual dengan cepat.


Apalagi jika kambing sedang dalam keadaan hamil, maka kalian harus harus memberikan pakan yang lebih dari biasanya. Kalian harus memberikan kambing yang banyak mengandung protein, gizi yang banyak, agar kambing dapat menghasilkan susu dan untuk di berikan kepada anaknya.


Pada umumnya yang kita ketahui bahwa kambing makan rumput dan dedaunan. Rumput merupakan pakan utama kambing, namun jika kalian ingin kambing lebih bagus lagi, kalian bisa memberikan kambing makan biji-bijian atau limpah pakbrik seperti ampas kedelai, ampas tahu, ampas sagu.


Namun apabila saat musin kemarau sedang berlangsung, maka kalian harus membuat pakan buatan atau yang biasa di sebut dengan kosentrat. Makanan kosentrat ini juga sangat bagus untuk pertumbuhan kambing, atau kalian bisa juga menanam rumput di sekitaran rumah kalian agar kalian juda tidak kehabisan rumput.


Baca Juga : Cara Ternak Kambing Etawa Tanpa Ngarit


Dalam pemberian pakan kalian bisa memberikan pada pagi, siang, sore, dan malam hari ketika ingin tidur, karena pada saat malam hari proses pertumbuhan di mulai.


Perawatan Kambing Kacang


Panduan


Agar mendapatkan kambing sehat terus, kalian harus perhatikan perawatan yang kalian lakukan pada kambing. Jika kalian ingin mendapatkan kambing sehat maka kalian harus melakukan perawatan yang rutin terhadap kambing. Seperti kebersihan kandang, agar kambing tidak mudah, maka kalian harus bersihkan kandang. Kebersihan kandang harus di lakukan setiap hari pada pagi atau sore hari.


Sementara pada kambing, kalian bisa memotong kuku kambing. Sedangkan apabila kambing sudah kelihatan kotor maka kalian bisa memandikan kambing. Kalian harus tahu bahwa kambing kacang ini tidak kuat dengan air, jadi jangan sampai kalian memandikannya setiap hari karena kambing akan masuk angin dengan mudah. Memandikan kambing bisa kalian lakukan apabila kambing udah benar-benar kotor.


Pemasaran Kambing Kacang


Panduan


Jika sudah melalakukan perawatan yang lainnya, maka ada waktunya kalian melakukan pemasaran. Untuk pemasaran ini sebenarnya tergantung kepada kalian kembali. Kalian ingin menjualnya seperti gimana, jualnya perekor atau borongan. Atau jika kalian sedang membutuhkan uang baru kalian jua.


Namun jika kalian memiliki kambing jantang yang banyak, maka kalian bisa menjual kepada orang membutuhkan seperti akikah, kuqban pastinya mereka sangat membutuhkan kambing jantan. Atau jika kalian ingin menjualnya kepada orang yang beternak juga bisa kalian jual.


Panduan Beternak Kambing Kacang Menguntungkan


Bagaimana apakah kalian sudah paham dengan panduan beternak kambing kacang yang kami berikan di atas? Jika sudah maka jangan menunggu lama lagi langsung saja mencoba beternak. Namun jika kalian masih belum paham, kalian bisa menggunakan panduan beternak kambing kacang yang kami berikan di atas. Atau kalian bisa mencari informasi yang lain di Panduan Belajar Beternak yang memberikan informasi lainnya.


Sampai di sini dulu perjumpaan kita kali ini di artikel Panduan Beternak kami yang berjudul Panduan Beternak Kambing Kacang Menguntungkan. Sampai jumpa kembali di artikel judi kami yang selanjutnya dengan Informasi Panduan Beternak yang berbeda pastinya. Atas waktu kalian untuk membaca artikel ini kami ucapkan Terima Kasih.


Panduan


Panduan Cara Beternak


Belum ada Komentar untuk "Panduan Beternak Kambing Kacang Menguntungkan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel